Jumat, 07 Desember 2012

Stok Daging Sapi Aman


PALANGKA RAYA
salah satu pedagang sedang menjual daging sapi 

Kepala Dinas Pertanian dan Perternakan (Distanak) Provinsi Kalteng, Tute Lelo mengatakan stok daging sapi menjelang Natal dan Tahun Baru 2013 aman. Untuk itu, masyarakat tidak perlu kuatir kehabisan akan daging sapi.

"Untuk daging sapi, kita sudah ada kesepakatan dengan asosiasi pemotong dan penjual. Harganya Rp.900 ribu per Kilogram (kg)," kata Tute Lelo kepada wartawan di ruang kerjanya, Rabu (5/12).
Sedangkan untuk daging ayam lanjut Tute, akan terpenuhi hingga akhir tahun 2013 mendatang. Sebab, Distanak Provinsi Kalteng telah menyediakan ayam sekitar 5.800 ekor untuk memenuhi kebutuhan.
Ayam tersebut, rencananya akan dipanen tanggal 20 Desember 13 mendatang. Hal tersebut, mengantisipasi terjadi kelangkaan ayam dan meningkatkan inflasi menjelang hari besar keagaamaan dan Tahun Baru 2013 mendatang.
"Kalau untuk sayur-sayuran tidak jadi masalah. Kalau daging sendiri tidak ada yang didatangkan dari luar daerah, sebab stok kita cukup," kata Kepala Distanak Provinsi Kalteng itu.
Meski demikian Tute tidak bisa memastikan berapa jumlah kebutuhan daging saat perayaan Natal dan Tahun Baru 2013 ini. Namun, ia memastikan kebutuhan akan daging selalu meningkat setiap tahunnya.
Selain itu, dia menghimbau kepada masyarakat jangan sampai membeli daging sapi melebihi harga Rp.90 ribu per Kg. Pasalnya, harga sebesar itu sudah ditetapkan pemerintah, bahkan Distanak Provinsi Kalteng sudah memasang spanduk bertulisan harga daging sapi per Kg di blok penjual daging.
"Tidak hanya daging sapi, harga tulangnya pu sudah kita tetapkan harganya, sesuai kesepakatan dengan asosiasi pemotong dan penjual," jelasnya.dod

Tidak ada komentar:

Posting Komentar